Besok Peluncuran Uang Logam Baru Rp 1000 !!!

Wakil Presiden Boediono, Selasa (20/7/2010) sore, akan langsung menuju Bandung, Jawa Barat, setelah sebelumnya melakukan kunjungan kerja ke Palu, Sulawesi Tengah. Ia ke Kota Kembang untuk menghadiri peluncuran uang logam baru Rp 1.000, dan uang lembaran kertas Rp 10.000.

Uang pecahan baru itu resmi diluncurkan Bank Indonesia (BI) di Kantor Cabang BI di Bandung. Demikian informasi yang diterima Kompas, yang sebelumnya dibenarkan oleh Juru Bicara Wapres Yopie Hidayat, Senin (19/7/2010) ini.

Setelah menghadiri peluncuran uang pecahan Rp 1.000 dan Rp 10.000, Wapres Boediono juga akan membuka Kongres Ikatan Sarjana Ekonomi Indonesia (ISEI) di Hotel Savoy, Bandung, pada pukul 19.00 WIB.

Saat ini, Wapres Boediono masih berada di Palu, setelah tiba dari Jakarta, pada sore hari tadi. Malam ini, Wapres Boediono tidak mempunyai acara resmi, terkecuali makan pribadi bersama istrinya Herawati Boediono yang telah datang lebih dulu di Palu. Makan malam Boediono ini disebut-sebut ditemani Gubernur Sulteng di hotel tempatnya menginap.

Artikel Terkait



Comments :

2 komentar to “Besok Peluncuran Uang Logam Baru Rp 1000 !!!”
saidiblogger mengatakan...
on 

pasti awal2 pada pengen tuh duit . Trus kalo dah agak lama palingan juga biasa aja.. mudah2an lancar launchingnya.. :D

Djakarta News mengatakan...
on 

Satu mangkok saja 6.000 perak yg banyak baksonya, hehe

Posting Komentar

 

About Me

Foto saya
Jalani hidup ini apa adanya saja Lah,,gag usah ribed",,hhe but hAsilkan yang terbaik,, yudhi_XIII

Komentar Sahabat...